4 Agustus 2009

11 Tahun Lalu Dandanan Mbah Surip Sudah Nyentrik

Jakarta - "Ha..ha..ha" Siapa yang tidak kenal dengan ciri khas tawa tersebut? Tentu semua orang langsung mengenal dialah Urip Ariyanto alias Mbah Surip. Selain tawa khasnya, dandanan Mbah Surip juga nyentrik.

Ternyata Mbah Surip tampil nyentrik sudah sejak lama. Menurut teman Mbah Surip, Suparjo, pada tahun 1998 dandanan Mbah Surip sudah unik.

"Memang dandanannya sama seperti sekarang," kata Suparjo, seorang pengajar seni musik di salah satu sekolah Islam swasta di Jakarta kepada detikcom, Selasa (4/8/2009).

Suparjo mengenal Mbah Surip selama 3 tahun, dari 1998-2001. Mbah Surip dikenal Suparjo saat ia memberikan les musik kepada muridnya. Mbah Surip merupakan teman dekat orang tua murid Suparjo.

Suparjo mengenang meski tampil nyentrik, Mbah Surip tidak selucu penampilannya di TV sekarang. Mbah Surip ya biasa saja. Tawa khas Mbah Surip dulu tidak sering diumbar.

"Dulu nggak seperti itu. Biasa saja bicaranya. Nggak ada ketawanya begitu. Dibilang serius juga nggak. Sedikit lucu saja. Tapi nggak seperti di televisi sekarang ini," kata Suparjo

Bila bertemu, Mbah Surip sering berbicara soal musik dengan Suparjo. Namun saat itu, Mbah Surip tidak pernah membicarakan lagu 'Tak Gendong' yang kini ngetop itu. Mbah Surip mengaku kalau dirinya angkatan Iwan Fals.

"Dulu nggak ngaco (omongannya beda-beda). Cuma bicaranya saja yang nggak seperti dulu," tegasnya.
(gus/iy)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Hey Visitor Where Do You Come From ?


Apa Yang Ingin Anda Cari ???